Sejarah Singkat

Latar Belakang Pendirian Sekolah.

Pengelolaan pendidikan berkualitas dan sesuai dengan ajaran agama sangat dibutuhkan. Terutama sesuai dengan paham yang diyakini oleh orang tua. Melalui peran pendidikan yang mencakup aspek nalar, jasmani, dan rohani diharapkan bisa membentuk dan menciptakan generasi Indonesia seutuhnya.

Kebutuhan Sekolah Dasar yang berpaham ahlus sunah wal jamaah (NU) di kota Magetan sangat mendesak. 

Orang tua yang akan menyekolahkan anaknya ke sekolah swasta, lebih memilih untuk mendaftarkan ke sekolah non NU. Selain itu, antusiasme dan animo orang tua yang menginginkan pendidikan lebih berkualitas yang dikelola swasta makin meningkat. Serta kelanjutan pendidikan lulusan TK yang berafiliasi ke NU juga harus diperhitungkan. Melihat faktor – faktor tersebut di atas, beberapa tokoh NU di Magetan berinisiatif untuk mendirikan sekolah berbasis ke NU an. Tokoh tersebut berasal dari para kyai, alim ulama, pengusaha, dan pendidik. Beberapa diantaranya adalah H. Imam Muslih, H. Sudjarni Ibrahim (pengusaha), Kyai Haji Kyai Syaifudin, Haji Imam Mahdi, Kyai Haji Abdul Karim Joyodipuro, Kyai Haji Sumarno Abdul Azis, Haji Jerryanudin (pendidik), dan lain-lain.

SD Islamiyah akhirnya resmi berdiri tahun 2003 di atas tanah seluas lebih dari 2000 meter persegi.

Pencarian

Download

Pengunjung

User Online: 0

Today Visitors: 2

Today Visits: 2

Total Visitors: 4131

Total Visits: 6488